Sehat Dengan Bunga Tanjung

Ketika kita bermain di rawa, seringa kali kita menemukan tanaman yang mengapung di atas air. Daunnya lonjong, berwarna hijau, sementara bunganya berbau agak busuk, dan mekar pada malam hari.
    Tanaman dengan ciri -ciri tersebut adalah  bunga tanjung (nymphaea lotus L ). Tempat tumbuhnya mememng di rawa atau genangan air. Namun, tanaman ini juga sering dipelihara di kolam sebagai penghias. Bunga ini ternyata juga memiliki khasiat untuk menyembuhakan bebrbagai penyakit.bunnga ini berasal dari benua afrika. daun dan akar bunganya keluar dari akar rimpang yang tumbuh ke atas permukaan air. sedangkan bunganya pada air yang dangkal akan muncul di atas permukaan. bunga tanaman ini akan menutup pada siang hari dan baru mekar pada malam hari.


       Bunga yang berwarna putih lebih disukai untuk proses pengobatan berbagai jenis penyakit. secara umum yang bisa disembuhkan dengan bunga tanjung antara lain kejang-kejang, bisul, radang tumor, diabetes, TBC paru, dan sebagainya.

     Bunga ini memiliki nama yang berbeda di sejumlah tempat. orang sunda menamakannya tanjung bodas dan tanjung tutur. dalam buku tumbuhan berkhasiatobat indonesia karangan prof. Hembing Wijayakusuma disebutkan untuk keperluanpengobatan bagian yang dipakai adalah akar dan bunga, baik dalam keadaan segar maupun dikeringkan.

       Untuk mengobati step dan kejang-kejang pada anak,tiga kuntum bunga tanjung ditambah 3o gram kaktus gepeng yang telah dikupas kulitnya,di rebus dengan 300 cc air hingga tersisa 150 cc. air rebusan ini kemudian ditambah madu secukupnya lalu diminumkan pada anak yang sedang  kejang.


       Orang yang mengalami pinsan akibat udara panas ( heat stroke ) juga bisa disadarkan dengan bunga ini.caranya,lima kuntum bunga tanjung ditambah 60 gramlidah buaya yang telah dikupas kulitnya, direbus dengan air sebanyak 500 cc hingga hanya tersisa250 cc. air rebusan ini kemudian disaring dan di minum.
        Pada penderita TBC paru juga bisa memanfatakan tanaman ini untuk mengobati penyakitanya. caranya, 609 gram akar bunga tanjung ditambah 15 gram umbi bunga lili kering, bahan - bahan ini kemudian direbus dengan 600 cc air hingga hanya tersisa 200 cc. air rebusan ini diminum, sedangkan jamur putihnya dimakan.

Postingan terkait: